Aplikasi Android Jitu yang Bisa Membantu Mengerjakan PR Sekolah

Gara-gara pandemi Covid-19 ini, sekolah harus dilaksanakan dengan online. Murid-murid tidak bertemu langsung dengan gurunya, tapi hanya lewat aplikasi android saja.

Selain itu rasanya tugas setiap hari pasti banyak dan memberatkan. Memang tugas dan pekerjaan rumah (PR) akan terus ada saat sekolah, tapi rasanya lebih berat di era sekolah online ini daripada saat sekolah biasa.

Nah ternyata ada banyak aplikasi android yang bisa digunakan untuk mengerjakan PR sekolah, sehingga makin mudah mengerjakan PR dari mata pelajaran (mapel) apapun.

Tidak hanya Matematika, Fisika, Kimia, Biologi, Bahasa Indonesia, Bahasa Inggris, Geografi, Sejarah, Ekonomi pun juga bisa dibantu mengerjakannya dengan aplikasi-aplikasi ini.

Photomath

Aplikasi ini khusus untuk memecahkan soal Matematika. Caranya cukup mudah yaitu dengan memfoto soal yang dirasa sulit. Aplikasi ini juga sudah sangat populer di kalangan pelajar.

Keuntungan lainnya adalah aplikasi ini bisa offline dan support bahasa Indonesia.

Jawabannya akurat, dan pembahasannya pun step-by-step, bisa dipahami dengan mudah karena akan ada grafik yang muncul dari setiap soal yang kita foto.

Wolfram Alpha

Aplikasi ini jauh lebih canggih daripada Google karena menyimpan semua jawaban dari pertanyaan-pertanyaan dari PR.

Tidak seperti Google yang mengharuskan membaca artikel untuk mengetahui suatu hal, Wolfram Alpha bisa mendapatkan jawabannya dengan cepat.

Sayangnya pertanyaan yang disebutkan harus dicari dengan mengubah kalimat berbahasa Inggris. Hal ini karena aplikasi ini hanya support bahasa Inggris.

Tidak cocok juga untuk soal Matematika semacam bab integral karena tidak bisa langsung menaruh soal berbentuk foto jadi soal Matematika harus diketik dahulu.

Brainly

Aplikasi yang sudah sangat populer di kalangan siswa ini memang sangat membantu. Brainly adalah komunitas media pembelajaran terbesar di dunia. Jutaan siswa sudah mengikuti Brainly.

PR bisa diketik atau difoto lalu diunggah ke Brainly. Dalam hitungan menit soal akan terjawab oleh rekan-rekan dari komunitas Brainly yang siap membantu.

Aplikasi ini juga support bahasa Indonesia.

Leave a Comment

Your email address will not be published.

Scroll to Top